Kamis, Mei 22, 2008

Tanggapan Presiden SBY soal demo anti kenaikan harga BBM

http://www.presidensby.info/index.php/pers/presiden/2008/05/21/355.htmlBanyaknya demonstrasi yang menentang rencana pemerintah untuk menaikkan harga BBM di seluruh Indonesia tidak urung membuat Presiden merasa perlu segera memberikan tanggapan resminya.

Rencana kenaikan harga BBM yang dinilai banyak pihak akan semakin memberatkan masyarakat memang menuai banyak protes dari berbagai kalangan. Di berbagai kota elemen-elemen mahasiswa menggalang aksi penolakan yang beberapa bahkan diakhiri dengan bentrokan dengan aparat.

Di Jakarta bahkan dikabarkan ada seorang pendemo dari Universitas indonesia yang terkena tembakan peluru karet. Beruntung tidak sampai terjadi jatuhnya korban jiwa. Namun tidak ayal hal ini mengingatkan kita akan tragedi Trisakti, tepat 10 tahun yang lalu.

Untuk mengetahui bagaimana Keterangan Pers Presiden Soal Unjuk Rasa Terkait Kenaikan Harga BBM dan Pangan, silahkan baca selengkapnya di situs resmi presidensby.info

0 komentar:

Menurut anda, haruskah pemerintah menaikkan harga BBM?

 
© free template by uniQue menu with : CSSplay photo header : pdphoto